Penayangan film berjudul Lemah Teles telah diputar di SMA Muhammadiyah 5 Yogyakarta. Bertempat di Aula SMA Muhammadiyah 5 Yogyakarta murid – murid dapat merasakan sensasi keseruan dalam menonton film tersebut.
Film tersebut bertujuan agar murid – murid mendapatkan pelajaran berharga dari perjuangan guru yang selalu membimbing mereka kedalam hal – hal bermanfaat demi masa depan mereka. Pada pemutaran film juga dibagi 2 sesi yaitu sesi jam 7 pagi dan jam 9 siang. Selain menonton film tersebut murid juga diwajibkan memberikan sinopsis singkat tentang inti cerita dalam isi film tersebut.